Iklan

Senin, 28 Februari 2011

Yoyo Akan Dipecat dari Padi

Piyu, gitaris yang sekaligus pentolan di grup 'Padi' pernah berujar akan memecat personil 'Padi' jika ketahuan mengkonsumsi narkoba. Kini, drumer 'Padi', Yoyo sedang tersangkut masalah hukum Karena kedapatan memiliki dan menggunakan Narkoba. Dipecatkah Yoyo dari Band Padi?.
"Walau pun berat, sebagai band kami 'Padi' harus tetap solid, namun demikian sebagai warga negara, kami menghargai hukum," ujar Piyu dalam keterangan persnya di kantor Emotion, Jalan Blora, Jakarta Pusat, Senin (28/2/2011).
Tidak ada jawaban Ya atau tidak yang menegaskan posisi Yoyo dalam tubuh band 'Padi'. Begitu pun Padli, vokalis 'Padi' yang hanya turut bersimpati terhadap rekannya, Yoyo yang saat ini sedang mendekam di sel tahanan BNN. "Intinya kami akan menjadi sahabat untuk selamanya," urai Padli.
Lebih lanjut, sebagai sahabat, para personil 'Padi' mengaku jika sudah menengok Yoyo, Minggu (27/2) malam. "Kami sudah datang semalam jam 12. Kita sebagai sahabat akan tetap beri bantuan kepada Yoyo yang sekiranya perlu," ujar Piyu.
'Padi' adalah sebuah band yang terbentuk pada tahun 1997 dengan Andi Fadly Arifuddin (Fadly, Vokalis), Satriyo Yudhi Wahono (Piyu, Gitar), Ari Tri Sosianto (Ari, Gitar), Rindra Risyanto Noor (Rindra, Bass), dan Surendro Prasetyo (Yoyok, Drum). Sebelum menggunakan nama 'Padi', Band ini bernama 'Soda'. Dan pada tanggal 8 April 1997 berganti nama dengan 'Padi' dimana pencetus adalah Yoyo. (Deva)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar